Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Strategi Mencari Dan Memilih Apartemen Sesuai Budget

Content
    Harunup.Com - Saat ini kebutuhan apartemen semakin meningkat seiring mobilitas yang semakin tinggi dan juga lahan yang sudah menyempit. Apalagi di kota-kota besar seringkali kemacetan menjadi lahapan tiap pagi dan sore setelah pulang kerja. Hal tersebut dapat mengakibatkan semakin terkuras tenaga dan pikiran. Salah satu solusinya yaitu sewa apartemen di Jakarta Selatan yang dekat daerah pekerjaan Kamu. Apartemen juga dapat menjadi sebuah hunian yang baik. Oleh karena itu, memilih sebuah apartemen haruslah yang tepat agar Kamu dapat nyaman tinggal di tempat tersebut.

    Bagi pekerja kantoran, mahasiswa dan kaum keluarga memilih apartemen sebagai tempat hunian adalah langkah praktis. Di saat harga properti terus melambung dan dana membeli rumah belum mencukupi, maka jalan satu-satunya ialah menyewa dan membeli apartemen. Sebelum memutuskan memilih apartemen sebagai tempat hunian yang sesuai budget, alangkah baiknya memerhatikan beberapa hal di bawah ini :


    Tips Mencari Dan Memilih Apartemen Sesuai Budget

    Strategi Mencari Dan Memilih Apartemen Sesuai Budget

    1. Anggarkan Dana

    Hal pertama yang harus Kamu persiapkan adalah dana untuk sewa apartemen karena hal ini penting untuk menentukan tipe dan harga apartemen seperti apa yang akan disewa. Selain harga sewa, dana tersebut juga untuk penambahan biaya lain seperti iuran air dan listrik, keamanan, pemindahan barang dan jika perlu perabotan baru (kadang sudah ada dalam apartemen).

    2. Pilih grade apartemen sesuai kebutuhan dan budget

    Grade apartemen ibarat bintang pada hotel. Semakin tinggi gradenya maka semakin tinggi harganya. Grade apartemen ini bisa terlihat dari usia bangunan, kasta apartemen serta lokasi. Semakin tua usia bangunan maka semakin mahal biaya pemeliharannya. Untuk itu, memilih apartemen baru adalah trik jitu untuk meminimalisasi biaya pemeliharaan. Kemudian, pilihlah apartemen dengan grade menengah. Apartemen grade menengah setidaknya masih memiliki kisaran harga pemeliharaan sebesar Rp10.000 – Rp15.000 per meter persegi. Apabila Kamu membeli unit apartemen berukuran 21m2, maka diasumsikan biaya pemeliharaan per bulan sebesar Rp315.000,-

    3. Lokasi strategis

    Dengan memilih apartemen di lokasi strategis maka akan meringankan dari segi biaya, misalnya mudah dijangkau dengan transportasi publik, berdekatan dengan kantor dan pusat perbelanjaan. Apalagi di apartemen kerap dikenakan juga biaya parkir kendaraan yang termasuk dalam anggaran bulanan. Pada apartemen menengah, tarif parkir berkisar antara Rp25.000 – Rp200.000 per bulan sesuai dengan jenis kendaraan yang Kamu gunakan. Untuk itu, agar hemat Kamu bisa memilih sewa apartemen di Jakarta Selatan yang mudah dijangkau dengan transportasi umum. Saat ini, tranportasi umum cepat seperti Commuter Line (CL) dan Mass Rapid Transit (MRT) diproyeksikan sebagai penentu lokasi sebuah properti dibangun.


    4. Tipe dan Fasilitas Apartemen

    Setelah mengetahui lokasinya, maka selanjutnya pilih tipe apartemen yang sesuai dengan kebutuhan Kamu, apakah tipe studio atau 2 kamar tidur dan lainnya. Selain itu, lihat juga fasilitas apa yang ditawarkan oleh pengelola apartemen tersebut. Keamanan, kolam renang, gym, dan lainnya . jangan lupa untuk memastikan fasilitas apartemen merupakan fasilitas yang bisa kamu manfaatkan dan gunakan sekuruhnya. Dengan begitu uang yang Kamu keluarkan tidak akan sia – sia.

    5. Pilih apartemen dengan menggunakan listrik token

    Anggaran bulanan untuk tinggal di apartemen juga bisa membengkak dari segi biaya listrik.  Masalah listrik kerap mengakibatkan biaya pengeluaran membengkak. Kondisi tersebut bisa dikarenakan pengembang yang nakal dalam memanipulasi tarif listrik. Milih apartemen yang menggunakan sistem listrik token bisa jadi salah satu jalan menghemat bujet. Hal ini disinyalir mumpuni meminimalisasi pengeluaran. Dengan menggunakan listrik token bisa menghemat 20-30 persen biaya listrik.

    6. Pilih apartemen dengan menggunakan sumur resapan

    Selain listrik, air juga menjadi pemicu biaya pengeluaran yang tinggi. Hampir semua apartemen tidak diperbolehkan menggunakan sumur galian. Karena ditakutkan akan menghabiskan ketersediaan air di sekitar yang menyebabkan kerugian bagi masyarakat di luar apartemen. Mayoritas apartemen menggunakan tarif air dari Perusahaan Air Minum (PAM) yang relatif yakni berkisar Rp50.000 – Rp100.000 per bulan. Lagi-lagi ini ditentukan grade apartemen dan jumlah penghuni yang tinggal per unit. Akan sangat menguntungkan dari sisi bujet jika apartemen yang hendak Kamu pilih menerapkan eco-green dengan menggunakan sumur resapan sebagai persediaan air dalam sistem Water Treatment Plant (WTP). Apabila Kamu hendak memilih apartemen, sebaiknya tanyakan dahulu perencanaan pembuatan sumur resapan atau Water Treatment Plant (WTP) tadi. Jika akan ada rencana pembuatan WTP, tentunya bisa membuat Kamu sedikit lega. Pasalnya, penggunaan air bisa dihemat sepanjang musim hujan tiba.


    7. Lingkungan Sekitar Apartemen

    Periksa juga bagaimana lingkungan sekitar apartemen, apakah dekat dengan fasilitas pendidikan, kesehatan dan hiburan. Usahakan dekat dengan fasilitas kesehatan seperti rumah sakit dan klinik. Jika Kamu punya anak, maka fasilitas pendidikan sangat perlu.

    Itulah beberapa cara untuk Kamu agar mendapatkan sewa apartemen yang tepat sehingga akan merasa nyaman ketika tinggal di apartemen tersebut. Usahakan pilihlah sesuai budget dana Kamu yang dialokasikan untuk sewa apartemen di Jakarta Selatan. Bila perlu catat dan buat daftar rincian kriteria apartemen yang harus kamu pilih. Agar kamu bisa fokus saat mencari apartemen yang kamu butuhkan.