Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

4 Kebiasaan Penyebab Penuaan Dini

Content
    4 Kebiasaan Penyebab Penuaan Dini

    Penyebab Penuaan Dini – Timbulnya keriput dan penuaan dini, sebagian besar disebabkan oleh ra-dikal bebas dan paparan sinar matahari yang berlebih. Akan tetapi, tak semua keriput atau penuaan yang terjadi lebih cepat disebabkan oleh hal tersebut.

    Terkadang terjadinya keriput atau kerutan pada daerah sekitar mata, dahi, dan area sekitar ujung bibir, juga bisa terjadi karena kebiasaan yang sering kita lakukan sendiri. Dengan kata lain, beberapa perawatan kecantikan atau kebiasaan yang sering kita lakukan justru menjadi penyebab utama munculnya kerutan sehingga wajah kita terlihat tua lebih cepat.

    Oleh karena itu, 4 kebiasaan buruk yang dapat menyebabkan keriput berikut ini sebaiknya anda hindari atau minimal anda kurangi sebagai pencegahan sebelum semua terlambat. Dan berikut ini adalah 4 kebiasaan penyebab penuaan dini yang tidak anda sadari.


    Kebiasaan Penyebab Penuaan Dini


    1.  Menggunakan Scrub Terlalu Sering

    Banyak yang beranggapan membersihkan wajah secara rutin merupakan langkah yang cukup ampuh untuk mencegah timbulnya jerawat dan menjaga wajah selalu bersih dari kotoran, debu dan sel-sel kulit mati. Biasanya agar hasilnya lebih maksimal, mereka selalu menggunakan scrub saat mencuci wajah.

    Scrub dengan tekstur kasar biasanya lebih dipilih karena memiliki daya bersih yang lebih baik dan maksimal. Ini adalah kebiasaan baik yang salah diterapkan. Karena pada faktanya, anda tak harus selalu menggunakan scrub ketika mencuci muka.

    Penggunaan scrub yang kasar sebaiknya juga harus anda hindari. Karena jika anda gunakan terlalu sering terutama pada beberapa area kulit yang tipis, tekstur kasarnya justru dapat meninggalkan luka-luka kecil dipermukaan kulit yang tak anda sadari.

    Luka-luka yang kasat mata ini dapat menimbulkan garis-garis halus yang menjadi awal mula timbulnya kerutan. Sebagai langkah pencegahan, anda dapat memilih penggunaan scrub yang lebih lembut atau menggantinya dengan bahan alami seperti campuran soda kue dan air hangat.

    2. Kebiasaan Dengan Mandi Air Hangat Terlalu Lama

    Siapa yang tidak suka mandi dengan air hangat? Apa lagi di pagi hari, maka mandi dengan air hangat akan terasa sangat menyegarkan seluruh tubuh dan menumbuhkan semangat pagi. Tapi jangan dibiasakan mandi dengan air hangat terlalu sering.

    Karena penggunaan air hangat dikala mandi, dapat berdampak pada hilangnya lipid atau lapisan kulit. Akibatnya, kulit anda akan terkikis dan semakin tipis sehingga mudah kering dan tak mampu mempertahankan kelembaban dan elastisitasnya.

    Jika ini terjadi, maka kulit anda yang kering akan lebih mudah keriput adan berkerut sehingga anda akan tampak tua lebih cepat. Jika memang anda gemar mandi atau berendam menggunakan air hangat, usahakan tidak lebih dari 10 menit.

    3. Kebiasan Melakukan Gerakan Berulang

    Ada beberapa orang yang memiliki kebiasaan menyipitkan mata mereka, mengeryitkan dahi, atau mengeryitkan bagian alis mereka. Terkadang hal ini tak bisa dihindari oleh beberapa orang karena sudah benar-benar menjadi kebiasan yang sulit dihindari.

    Seperti menyipitkan mata bagi orang yang memiliki gangguan penglihatan, baik itu mata min, mata plus dan lain sebagainya. Mengernyitkan dahi atau bagian alis karena kebiasaan atau karakter bawaan. Semua hal ini secara tak sadar dapat menimbulkan kulit keriput secara lebih cepat.

    Karena gerakan berulang pada satu daerah tertentu akan meninggalkan bekas sedikit demi sedikit sehingga lambat laun bekas yang terus menerus tersebut akan menjadi garis kerutan. Maka mulai ubah kebiasaan di atas jika anda adalah salah satu yang melakukanya.

    4. Penggunaan Produk Penata Rambut

    Untuk beberapa orang, menggunakan produk penata rambut terkadang menjadi suatu hal wajib demi menjaga penampilan. Seperti anak sekolah, karyawan kantor, atau untuk keperluan lainnya. Tapi tahukah Anda, penggunaan produk penata rambut yang kurang hati-hati dapat menimbulkan berbagai masalah pada kulit Anda?

    Jika sampai produk penata rambut yang biasanya mengandung bahan kimiawi ini mengenai bagian tertentu dari kulit wajah anda, maka dapat menimbulkan berbagai masalah yang lebih serius.

    Karena bahan kimiawi tersebut dapat meresap masuk ke dalam kulit dan menyumbat pori-pori, sehingga dapat memiliki efek buruk bagi kulit. Seperti timbulnya jerawat, kulit kering, atau iritasi. Dan masalah kulit kering adalah salah satu penyebab timbulnya keriput.

    Dengan adanya informasi tentang 4 kebiasaan penyebab penuaan dini ini, semoga dapat Anda jadikan langkah pencegahan untuk membantu merawat kulit agar selalu sehat, cantik dan tampak muda lebih lama. Karena dari kebiasaan yang kita anggap biasa, ternyata memiliki efek yang kurang baik pengaruhnya bagi kulit.